Pascasarjana | IAIN Pekalongan

Perluas Jejaring, Pascasarjana IAIN Pekalongan Jalin Kerja Sama dengan Kelompok Kerja Guru Mata Pelajaran Fiqh di MA Takhassus Al-Syairiyah, Batang

E-mail Print PDF

 

Pekalongan (19/10) – Senin, 18 Oktober 2021, segenap tim pengelola Pascasarjana IAIN Pekalongan mengadakan kunjungan ke Madrasah Aliyah Takhassus Al-Syairiyah, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka menjalin kerja sama dengan para guru Madrasah Aliyah yang tergabung dalam Kelompok Kerja Guru (KKG) Mata Pelajaran Fiqh. Turut dalam rombongan pengelola Pascasarjana IAIN Pekalongan ini adalah Dr. Slamet Untung, M.Ag., (Ketua Tim), Dr. M. Ali Ghufron, M.Pd., (Anggota), dan Qurrota A’yun, M.H.I., (Anggota). Selain dalam rangka menjalin kerja sama, kegiatan ini juga bertujuan untuk melakukan sosialisasi terkait penerimaan mahasiswa baru Pascasarjana IAIN Pekalongan untuk Periode Perkuliahan Februari – Juni 2022. Kunjungan ini mendapat respon yang sangat positif dan hangat dari pihak MA Takhassus Al-Syairiyah. Selain itu, banyak peserta yang antusias dalam merespon dan memberikan pertanyaan terkait paparan yang disampaikan oleh Dr. Slamet Untung, M.Ag., tentang PMB Pascasarjana IAIN Pekalongan. Dengan kegiatan ini, diharapkan bahwa gaung Pascasarjana IAIN Pekalongan semakin luas, dapat berpartisipasi dalam membangun peradaban masyarakat, dan menjadikan lembaga lebih maju dari sisi kualitas dan kuantitas. 

(M. Ali Ghufron/Humas Pascasarjana IAIN Pekalongan)